BLOG Tera Damai

Blog

Tera Damai Jadi Hunian yang Sehat, Ketahui Faktor Penyebabnya!

7/7/2021

Rumahbekasi.id, Bekasi – Damai Putra Group kembali meluncurkan proyek hunian sehat yang bertajuk “Living in Harmony with Nature” yang dinamakan Tera Damai. Hunian ini dibangun di kawasan mandiri seluas 100 Ha, Kota Harapan Indah yang lokasinya sangat strategis dan aksesnya mudah dijangkau oleh transportasi umum maupun kendaraan pribadi.

Tera Damai yang dirancang menjadi hunian ramah lingkungan ini dilengkapi dengan beberapa faktor yang membuat kawasannya menjadi hunian sehat dan nyaman untuk dihuni. Berikut adalah faktor-faktornya:

Ruang terbuka hijau

Ruang terbuka hijau menjadi salah satu faktor terciptanya hunian sehat, khususnya untuk hunian yang dibangun di pusat kota yang udaranya penuh dengan polusi kendaraan. Kehadiran ruang terbuka hijau dengan pepohonan hijau di sekitarnya membuat kawasan perumahan lebih sehat karena ruang terbuka hijau merupakan paru-paru wilayah yang dimana tanaman hijaunya dapat menyerap karbondioksida, menambah oksigen, hingga menurunkan suhu wilayah sehingga lebih sejuk.

Ruang terbuka hijau di Tera Damai dilengkapi dengan sarana aktivitas warga seperti adanya playground, outdoor dining, hingga sarana olahraga yang bisa Anda pergunakan lebih optimal di ruang hijau terbuka ini.

Danau

Tidak hanya area hijau yang luas, Tera Damai juga memiliki danau yang luas dan menjadi penyedia udara segar selain dari tanaman hijau yang tersedia di sekeliling kawasan. Danau di kawasan ini juga berfungsi sebagai daerah resapan air dan penampungan air hujan. Jadi Anda tidak perlu khawatir untuk tinggal di Tera Damai karena huniannya bebas dari banjir.

Sistem pengolahan air

Untuk semakin mendukung konsep hunian yang sehat, Tera Damai menerapkan pendekatan Water Sensitive Urban Design (WSUD), yaitu sistem pengolahan air yang membuat kawasan hunian mendapatkan air dengan kualitas tinggi yang lebih bersih dibandingkan daerah lain. Sistem pengolahan air ini juga dapat meminimalkan dampak hidrologis pada saluran kota dan memaksimalkan daya serap air ke tanah.

Itu dia ketiga faktor pendukung Tera Damai menjadi hunian yang sehat dan nyaman untuk dihuni. Tera Damai menyediakan beragam tipe menarik yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan Anda dan keluarga. Harga hunian di perumahan ini juga sangat terjangkau, mulai dari Rp 420 jutaan hingga Rp 900 jutaan saja!

Tertarik untuk tinggal di Tera Damai? Yuk segera hubungi kami untuk informasi dan pembelian lebih lanjut! Nikmati hunian sehat yang cocok untuk Anda dan keluarga! (DRZ) 

ImgWaNow wa
up